Berita

BELUM LULUS, SISWA SMK NU BAHRUL ULUM SUDAH DITERIMA KERJA


Gresik, 14 Januari 2023 beberapa siswa jurusan Akuntansi SMK NU Bahrul Ulum menandatangani kontrak kerja dengan CV.Wijaya Baru Gresik. Penandatanganan Kontrak Kerja Industri ini dilakukan setelah mereka lolos beberapa tahap seleksi Recruitment perusahaan dan disaksikan oleh Kepala SMK NU Bahrul Ulum, Bapak Muhammad Mujahidin S.Hum, S.Pd, wali murid, perwakilan perusahaan, dan tim BKK SMK NU Bahrul Ulum.

SMK NU Bahrul Ulum selalu memberikan motivasi kepada para  siswanya agar mengikuti seleksi Recruitment yang dilakukan perusahaan. Pihak sekolah bekerja sama dengan berbagai perusahaan menjalin kerja sama dengan melakukan rekrutmen melalui Memorandum of Understanding (MoU) sehingga siswa yang potensial bisa langsung mendapatkan pekerjaan.

Walaupun siswa-siswa tersebut sudah bekerja dan menjadi karyawan di perusahaan, pihak sekolah akan tetap mengawasi perkembangan soft skill dan hard skill mereka melalui pembimbing di perusahaan. Semoga kedepannya SMK NU Bahrul Ulum bisa terus berkontribusi untuk membantu siswa-siswi SMK menjadi siswa yang unggul, terampil, dan kompeten sesuai dengan kebutuhan Dunia Kerja Dunia Industri dan Dunia Usaha (DUDIKA).

BELUM LULUS, SISWA SMK NU BAHRUL ULUM SUDAH DITERIMA KERJA


Gresik, 14 Januari 2023 beberapa siswa jurusan Akuntansi SMK NU Bahrul Ulum menandatangani kontrak kerja dengan CV.Wijaya Baru Gresik. Penandatanganan Kontrak Kerja Industri ini dilakukan setelah mereka lolos beberapa tahap seleksi Recruitment perusahaan dan disaksikan oleh Kepala SMK NU Bahrul Ulum, Bapak Muhammad Mujahidin S.Hum, S.Pd, wali murid, perwakilan perusahaan, dan tim BKK SMK NU Bahrul Ulum.

SMK NU Bahrul Ulum selalu memberikan motivasi kepada para  siswanya agar mengikuti seleksi Recruitment yang dilakukan perusahaan. Pihak sekolah bekerja sama dengan berbagai perusahaan menjalin kerja sama dengan melakukan rekrutmen melalui Memorandum of Understanding (MoU) sehingga siswa yang potensial bisa langsung mendapatkan pekerjaan.

Walaupun siswa-siswa tersebut sudah bekerja dan menjadi karyawan di perusahaan, pihak sekolah akan tetap mengawasi perkembangan soft skill dan hard skill mereka melalui pembimbing di perusahaan. Semoga kedepannya SMK NU Bahrul Ulum bisa terus berkontribusi untuk membantu siswa-siswi SMK menjadi siswa yang unggul, terampil, dan kompeten sesuai dengan kebutuhan Dunia Kerja Dunia Industri dan Dunia Usaha (DUDIKA).